Jumat 23 Dec 2016 03:58 WIB

Kemenhub Berikan 177 Penerbangan Tambahan Natal-Tahun Baru

Red: Hazliansyah
Bandara Kualanamu, Medan
Foto: Antara
Bandara Kualanamu, Medan

EKBIS.CO, JAKARTA -- Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan telah memberikan 177 penerbangan tambahan dalam masa Angkutan Natal dan Tahun Baru 2017.

Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kemenhub saat ditemui di Jakarta, Kamis mengatakan 177 penerbangan tambahan tersebut, 133 penerbangan domestik, sementara 44 merupakan penerbangan internasional.

"Penerbangan tambahan jumlahnya bisa bertambah lagi jika maskapai melihat bahwa permintaan terus meningkat," katanya.

Rute-rute yang paling banyak diajukan, di antaranya Jakarta-Kualanamu (PP), Jakarta-Denpasar (PP), Sorong-Timika (PP), Surabaya-Balikpapan (PP) dan Jakarta-Yogyakarta (PP).

Kemenhub juga telah melakukan uji kelayakan (ramp check) yang berlaku bagi semua pesawat seperti tahun lalu.

Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub Suprasetyo menjadwalkan uji kelayakan dilakukan mulai 22 Desember 2016 hingga 2 Januari 2017.

Selain iu, dalam masa libur akhir tahun ini, pemerintah menyiapkan 14 maskapai dengan 498 pesawat berkapasitas angkut 8,1 juta penumpang domestik dan 1,8 juta penumpang internasional.

sumber : Antara
Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement