EKBIS.CO, JAKARTA -- Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Rabu (7/6), dibuka menguat tipis sebesar 9,13 poin seiring dengan pergerakan bursa saham di kawasan Asia. IHSG BEI dibuka naik 9,13 poin atau 0,16 persen menjadi 5.716,96 poin. Sementara itu kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 bergerak menguat 2,29 poin (0,24 persen) menjadi 958,50 poin.
Analis Binaartha Sekuritas Rangga Cipta mengatakan bahwa laju sejumlah bursa saham Asia yang cenderung mulai berbalik arah ke area positif berdampak positif pada pergerakan IHSG. "Bursa saham eksternal yang positif itu mendorong sebagian investor melakukan aksi beli sehingga menopang IHSG," katanya di Jakarta, Rabu (7/6).
Kendati demikian, ia mengatakan bahwa pelaku pasar diharapkan tetap waspada terhadap sentimen negatif yang dapat membalikan arah IHSG. Saat ini sebagian investor sedang mencermati kisruh antara Qatar dengan beberapa negara dalam Liga Arab, situasi itu dapat memberikan imbas negatif meski tidak langsung.
"Waspadai dan antisipasi sentimen yang kurang mendukung untuk mendorong laju IHSG," katanya.
Analis Indosurya Mandiri Sekuritas, William Surya Wijaya mengatakan bahwa IHSG masih memiliki potensi untuk bergerak menguat lebih tinggi menyusul ekonomi nasional yang relatif masih cukup kondusif. "Predikat layak investasi dari Standard & Poors akan menjaga kepercayaan pasar untuk berinvestasi di dalam negeri," katanya.
Bursa regional, di antaranya indeks bursa Nikkei turun 47,08 poin (0,24 persen) ke 19.933,87, indeks Hang Seng menguat 32,34 poin (0,12 persen) ke 26.029,48, dan Straits Times menguat 10,16 poin (0,30 persen) posisi 3.246,62.