EKBIS.CO, JAKARTA -- Ekspansi kegiatan usaha akan terus berlanjut setelah kinerja di berbagai sektor mengalami peningkatan pada triwulan I-2018.
"Kegiatan usaha di triwulan satu meningkat terutama pada sektor pertanian, perkebunan, peternakan, kehutanan dan perikanan serta industri pengolahan," kata Direktur Eksekutif Kepala Departemen Statistik Bank Indonesia Yati Kurniati dalam pemaparan di Jakarta, Kamis (12/4).
Yati mengatakan, membaiknya kegiatan usaha di berbagai sektor tersebut akan terus berlangsung pada triwulan II-2018, seiring dengan peningkatan permintaan menjelang Ramadhan dan Lebaran.
Salah satu sektor yang diproyeksikan makin tumbuh pada triwulan setelahnya adalah industri pengolahan, di antaranya mencakup tekstil, logam dasar besi baja, makanan minuman dan tembakau, barang dari kayu serta kertas dan barang cetakan.
"Mereka melakukan persiapan jelang Lebaran terutama tekstil untuk stok, sebagian sudah distribusi," kata Yati.
Yati menambahkan ekspansi lainnya pada triwulan II-2018 juga diperkirakan terjadi pada sektor pertanian terutama pada bahan makanan, perkebunan, peternakan, kehutanan dan pertanian.
Survei ini juga mencatat terjadinya perbaikan kinerja dunia usaha yang tercermin dari peningkatan jumlah tenaga kerja pada triwulan II-2018 yaitu pada sektor perdagangan, hotel dan restoran, jasa-jasa maupun keuangan, real estate dan jasa perusahaan. "Responden menyampaikan bahwa peningkatan jumlah karyawan tersebut selain didorong oleh peningkatan penjualan juga disebabkan oleh perluasan usaha," jelas Yati.
Survei ini ikut menggambarkan kondisi likuiditas dan rentabilitas dunia usaha pada triwulan I-2018 dalam keadaan baik, dengan akses terhadap kredit perbankan yang lebih mudah.