Jumat 23 Aug 2019 11:59 WIB

Suku Bunga BI Turun, OJK: Sinyal Positif untuk Investor

BI kembali menurunkan suku bunga acuan menjadi 5,5 persen

Rep: Retno Wulandhari/ Red: Nidia Zuraya
Ketua OJK, Wimboh Santoso
Foto: Republika/Iman Firmansyah
Ketua OJK, Wimboh Santoso

EKBIS.CO, JAKARTA -- Bank Indonesia (BI) kembali menurunkan suku bunga acuan sebesar 25 bps menjadi 5,50 persen. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut hal tersebut bisa menjadi sinyal positif bagi para pengusaha dan juga investor.

"Para pengusaha bisa segera melakukan investasi dengan menggunakan dana-dana baik dari perbankan maupun pasar modal," ujar Ketua Dewa Komisioner OJK Wimboh Santoso dalam acara Capital Market Summit & Expo 2019, Jumat (23/8).

Baca Juga

Wimboh mengatakan, penurunan suku bunga BI akan diikuti dengan penurunan dari cost of fund perbankan. Hal tersebut lantaran suku bunga penjaminan juga akan diturunkan oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).

"Sehingga, dengan asumsi margin yang sama, suku bunga kredit bisa turun karena cost of deposito turun," kata Wimboh.

Menurut Wimboh, penurunan suku bunga BI juga akan berdampak pada penurunan yield di instrumen fixed income yang dijual ke pasar modal. Dengan turunnya yield, maka para investor otomatis akan mendapatkan pendapatan yang lebih besar.

Wimboh memperkirakan penurunan suku bunga penjaminan ini akan berlangsung dalam waktu dekat. Berkaca pada penurunan suku bunga BI sebelumnya, suku bunga penjaminan juga langsung diturunkan.

Penyesuaian penurunan suku bunga ini langsung dapat dirasakan terutama untuk depoaito yang berdurasi 1 bulan. "Deposito yang 3 bulan tunggu jatuh tempo dulu untuk penyesuaian, tapi mayoritas deposito kita jangka pendek, jadi kita harapkan bisa segera," tutur Wimboh.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement