Kamis 05 Sep 2019 07:46 WIB

Investor Domestik Diprioritaskan Bangun Ibu Kota Baru

Investor asing yang ingin masuk diarahkan membentuk perusahaan patungan.

Red: Budi Raharjo
Ilustrasi Ibukota Pindah
Foto: Mgrol101
Ilustrasi Ibukota Pindah

EKBIS.CO, JAKARTA -- Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro mengatakan, pemerintah tak menutup diri dari investasi asing dalam proyek pembangunan ibu kota baru. Kendati demikian, ia menegaskan, pemerintah akan mengutamakan pendanaan dari dalam negeri.

Bambang menuturkan, prioritas investasi akan ditujukan kepada investor swasta dalam negeri dan BUMN. Investor asing yang ingin masuk diarahkan membentuk perusahaan patungan. "Silakan bekerja sama dengan perusahaan lokal atau BUMN," kata Bambang kepada Republika, Selasa (3/9) malam.

Dalam laporannya, Bappenas menyebutkan biaya pemindahan ibu kota diperkirakan mencapai Rp 485,2 triliun. Sebanyak 19,2 persen atau sekitar Rp 93,5 triliun di antaranya akan dibiayai oleh APBN. Sementara itu, 54,5 persen lainnya (Rp 265,2 triliun) menggunakan skema kerja sama pemerintah dengan badan usaha (KPBU) dan sisanya, 26,2 persen (Rp 127,3 triliun) diharapkan berasal dari swasta.

Bambang menjelaskan, pemerintah terbuka lebar kepada banyak negara untuk menjadi investor pembangunan ibu kota baru. "Kami tidak menyasar negara tertentu," tuturnya.

Perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dan swasta mengaku tak keberatan jika harus bekerja sama dengan investor asing untuk membangun ibu kota baru. Mereka juga siap membentuk perusahaan patungan jika dimungkinkan.

Perusahaan kontraktor pelat merah PT Wijaya Karya (Persero) Tbk menyatakan, pihaknya sudah sering melakukan joint venture dengan perusahaan asing dalam proyek infrastruktur. Sekretaris Perusahaan Wika Mahendra Vijaya mengatakan, pembentukan perusahaan patungan bisa saja dilakukan jika pemerintah mengizinkan. "Wika juga sudah terbiasa membentuk konsorsium dengan perusahaan asing," kata Mahendra kepada Republika, Rabu (4/9).

Beberapa contoh kerja sama itu, kata dia, adalah pembangunan moda raya terpadu (MRT) yang menggandeng Jepang, kereta cepat Jakarta-Bandung dengan Cina, serta proyek-proyek pembangkit listrik yang menggandeng Korea.

Dia mengatakan, Wika pun siap berinvestasi sendiri di ibu kota baru tanpa membentuk perusahaan patungan sesuai dengan porsi infrastruktur yang dijatah. Namun, karena porsi pembiayaan non-APBN yang mencapai 81 persen dari total kebutuhan Rp 466 triliun, pembentukan joint venture sangat dimungkinkan.

Menurut dia, skema yang dapat dilakukan dalam menggandeng pihak asing sangat beragam. "Banyak sekali, tergantung kondisinya. Yang jelas, kalau KPBU, kita siap. Tapi, itu masih nanti," kata dia.

Mahendra menambahkan, Wika juga tidak akan membatasi diri dalam infrastruktur ibu kota baru yang akan dibangun. Selama pemerintah mengizinkan, Wika bakal menggarap infrastruktur pendukung maupun inti sesuai kemampuan. "Kita sudah berpengalaman dalam membentuk perusahaan patungan dengan asing. Semua infrastruktur bisa saja," ujar dia.

Perusahaan konstruksi swasta PT Total Bangun Persada Tbk juga tak akan menutup diri jika diajak bekerja sama oleh perusahaan asing untuk membangun ibu kota baru. Namun, PT Total Bangun Persada sampai saat ini belum memiliki rencana untuk ikut membangun proyek di ibu kota baru.

Sekretaris Perusahaan Total Bangun Persada Mahmilan Sugiyo mengatakan, pihaknya belum pernah diajak bicara oleh pemerintah terkait proyek di ibu kota baru. “Tentu kalau kalau ada kebutuhan bangunan tingkat tinggi dan segala sesuatunya memungkinkan, tentunya tidak menutup kemungkinan untuk ikut berpartisipasi,” kata dia, kemarin.

photo
Kepala Bappenas, Bambang Brodjonegoro

Tambah bendungan

Direktur Bina Penatagunaan Sumber Daya Air Ditjen Sumber Daya Air Kementerian PUPR Fauzi Idris menyatakan, pemerintah akan menambah lima bendungan air di Kalimantan Timur (Kaltim). Penambahan ini bertujuan agar ketersediaan air di ibu kota negara baru tercukupi.

Fauzi menerangkan, Kaltim sebenarnya telah memiliki empat alternatif penyediaan air baku, yaitu Bendungan Manggar, Bendungan Teritip, Loa Kulu, dan Intake Kalhol (sumber Sungai Mahakam). Lima bendungan tambahan lainnya masih dalam proses pembangunan, yakni Embung Aji Raden, Intake Loa Kulu (Sungai Mahakam) dan Bendungan Samboja, Bendungan Lambakan, dan Bendungan Sepaku Semoi.

"Ada juga beberapa lumbung air yang harus kita tingkatkan untuk ibu kota baru sesuai dengan pertambahan penduduk. Dan kita punya beberapa tempat dan lima itu memiliki potensi besar," kata Fauzi kepada wartawan di gedung Dekanat Fakultas Teknik, Universitas Brawijaya (UB), Kota Malang, Rabu.

Fauzi mengungkapkan, kebutuhan air baku di kota besar dengan populasi 5 juta sampai 10 juta jiwa biasanya membutuhkan sekitar 150 liter per orang setiap hari. Kota metropolitan dengan populasi di atas 10 juta jiwa membutuhkan sekitar 170 liter per orang per hari. Jika terdapat tambahan 3 juta penduduk, kebutuhan air dapat mencapai 180 liter per orang setiap hari.

Dia mengatakan, pemerintah akan berusaha mencapai lima aspek perihal masalah air, antara lain ketersediaan air dengan memperhatikan kualitas dan kuantitasnya sebaik mungkin. Lalu, aliran air harus menjangkau seluruh lokasi termasuk daerah-daerah terpencil.

"Dan kontinuitas. Air tetap mengalir dari hulu sebelum diolah sampai produksi ke masyarakat, pabrik, dan sebagainya," ungkapnya. n dedy darmawan nasution/novita intan/adinda pryanka/wilda fizriyani ed: satria kartika yudha

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement