Ahad 10 Nov 2019 01:46 WIB

Berburu Promo 11.11 Bersama ShopBack, Bisa Cuan Banyak!

ShopBack, kembali menggelar rangkaian festival belanja online

Rep: wartaekonomi.co.id/ Red: wartaekonomi.co.id
Berburu Promo 11.11 Bersama ShopBack, Bisa Cuan Banyak!. (FOTO: ShopBack)
Berburu Promo 11.11 Bersama ShopBack, Bisa Cuan Banyak!. (FOTO: ShopBack)

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta

Platform cashback rewadrs dan kurator e-commerce, ShopBack, kembali menggelar rangkaian festival belanja online atau ShopFest untuk yang ketiga kalinya di bulan ini. Berbagai promo ditawarkan bertepatan dengan momen 11.11 single days yang akan jatuh pada Senin pekan depan.

Berbagai tawaran menarik diberikan ShopBack pada momen tersebut yang diklaim akan menjadi keuntungan tersendiri bagi konsumen, mulai dari cashback, potongan harga, hingga promo buy 1 get 1 untuk produk akomodasi dan hotel.

Baca Juga: Sambut Akhir Tahun, ShopBack Siapkan Program ShopBack Shopfest hingga Harbolnas

"Untuk menyemarakkan 11.11, ShopBack hadir dengan menawarkan ketiga promo tersebut. Selain potongan harga dan cashback, ShopBack juga menyediakan beragam promo buy 1 get 1 untuk akomodasi hotel serta penginapan lainnya melalui pembelanjaan via Agoda, Booking.com, OYO Rooms, Zenrooms, Reddoorz, dan Pegipegi," jelas direksi ShopBack, Jakarta, Kamis (7/11/2019).

Selain untuk produk akomodasi hotel dan penginapan, ShopBack juga memberikan promo buy 1 get 1 untuk produk rumah tangga yang juga bekerja sama dengan Blibli.com. Promo tersebut dapat dinikmati konsumen pada saat flash sale yang dilakukan 3 jam sekali dimulai pada pukul 00.00 waktu setempat pada Senin (11/11/2019). 

Baca Juga: Perang AS-China Gak Ngefek! Saham Milik Hary Tanoe Bikin Melek!

Promo lainnya juga diberikan oleh ShopBack, yakni free shipping tanpa minimum transaksi untuk pembelian produk di Lazada

"Tahun ini, salah satu inovasi terbaru dari ShopBack adalah kerja sama dengan GoPay, di mana setiap pengguna yang berbelanja pada tanggal 11.11 akan mendapatkan voucher GoPay senilai Rp25.000 yang dapat digunakan untuk belanja online," sambungnya. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan Warta Ekonomi. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab Warta Ekonomi.
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement