Senin 25 May 2020 09:27 WIB

Produsen Alat Kecantikan Ini Bagikan Hand Sanitizer Gratis

Kegiatan ini bagian dari dana Rp 32 miliar bagi program solidaritas

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Hiru Muhammad
salah satu hand sanitizer gratis yang diproduksi Garnier dan LOreal Paris Indonesia
Foto: istimewa
salah satu hand sanitizer gratis yang diproduksi Garnier dan LOreal Paris Indonesia

EKBIS.CO,  JAKARTA--Wabah Covid-19 telah membuat banyak perusahaan mendonasikan sebagian keuntungan mereka guna membantu sesama. Seperti yang dilakukan L'Oréal Paris Indonesia dan Garnier Indonesia yang menunjukkan kepedulian di tengah kondisi pandemi Covid-19.

Kedua brand tersebut memproduksi dan membagikan ratusan ribu hand sanitizer gratis. Pabrik L’Oréal Indonesia  yang berada di Kawasan Indsutri Jababeka membagikan 140 ribu gel hydro-alcoholic hand sanitizer ukuran 125 mililiter. Semua dibagikan untuk karyawan, mitra bisnis dari berbagai divisi, mitra salon, dan tenaga kesehatan.

General Manager Consumer Product Division L’Oréal Indonesia Manashi Guha mengatakan, kontribusi itu merupakan bagian dari total Rp 32 miliar program solidaritas Covid-19 dari perusahaan. L’Oréal Indonesia ingin memastikan kesehatan dan keamanan keluarga besarnya.

"Dengan budaya untuk selalu mencintai sesama, L’Oréal Paris ingin memainkan peran dalam melawan Covid-19 dengan mendukung keluarga kami untuk mengutamakan kesehatan mereka," ungkap Guha melalui pernyataan resminya.

Jenama perawatan kulit Garnier yang merupakan bagian dari L’Oréal Indonesia turut menunjukkan langkah nyata memerangi pandemi corona. Sebanyak 300 ribu unit Garnier Pure Active Hand Sanitizer diproduksi dan dibagikan secara gratis.

Melalui semangat #TakeCare, Garnier Indonesia bekerja sama dengan beberapa mitra untuk mendistribusikan dan memastikan komunitasnya mendapatkan hand sanitizer berukuran 125 mililiter itu. Total donasi mencapai lebih dari Rp 13 miliar.  

Brand Ambassador Garnier Indonesia, Chelsea Islan, merasa bangga menjadi bagian dari Program Solidaritas Garnier #TakeCare. Pemeran film 3 Srikandi itu senang dapat berkontribusi secara langsung melindungi para pejuang Covid-19 di sekitarnya.

"Saya memiliki kemewahan untuk tinggal di rumah selama pandemi, tetapi saya menyadari tidak semua orang memiliki kesempatan itu, jadi saya sangat menghargai mereka yang berada di garda depan menjadikan hari-hari kita lebih mudah dijalani," kata Chelsea.

 

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement