Kamis 06 May 2021 08:22 WIB

Blitar Siap Kawal Stok Cabai Nasional

Potensi luas panen cabai rawit di Blitar mencapai kurang lebih delapan ribu hektare

Red: Gita Amanda
Menteri Pertanian (Mentan), Syahrul Yasin Limpo, senantiasa menginstruksikan jajarannya untuk menjaga kestabilan pasokan pertanian, salah satunya komoditas cabai.
Foto:

Senada, Kepala Seksi Bidang Hortikultura Dinas Pertanian Kabupaten Blitar, Hikma menyampaikan bahwa satu-satunya solusi agar wilayah Blitar Selatan bisa bertanam sepanjang musim adalah dengan sarana pipanisasi. Dibuat tampungan air model bioflog di titik lokasi yang paling tinggi  untuk menampung air yang ditarik dari sungai yang masih ada airnya, kemudian air yang ditampung dalam bioflog dialirkan ke lahan-lahan cabai dengan prinsip gravitasi.  

"Andai hal itu terwujud maka sekitar 1.500 hektare wilayah blitar selatan tetap bisa tanam cabai dimusim kemarau. Sehingga menambah luas panen dari wilayah blitar utara yang hanya dua ribu hektare," Jelas Hikma.

Dihubungi terpisah, Direktur Sayuran dan Tanaman Obat Tommy Nugraha  juga berharap agar ada bantuan sarana pipanisasi yang dapat diberikan untuk mendukung kawasan cabai. Mengingat cabai juga sering menjadi penyumbang inflasi sehingga memang perlu adanya perhatian khusus. Salah satunya di Kabupaten Blitar yang produksinya sangat berpengaruh pada produksi secara nasional.  Hanya saja Ditjen Hortikultura tidak memiliki kewenangan akan hal tersebut.

"Pengadaan sarana prasarana pertanian sudah bukan kewenangan Ditjen Hortikultura lagi, tapi kami akan tetap mengawal bila ada usulan permohonan bantuan sarana pipanisasi untuk mendukung budidaya cabai baik dari Kabupaten Blitar maupun lainnya," tandasnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement