Senin 06 Sep 2021 20:37 WIB

BI Ubah Jadwal Rapat Dewan Gubernur Oktober 2021

Penyesuaian waktu RDG mempertimbangkan perubahan hari libur nasional.

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Fuji Pratiwi
Logo Bank Indonesia. BI mengubah rapat dewan gubernur pada Oktober 2021 menyesuaikan perubahan hari libur nasional.
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Logo Bank Indonesia. BI mengubah rapat dewan gubernur pada Oktober 2021 menyesuaikan perubahan hari libur nasional.

EKBIS.CO,  JAKARTA -- Bank Indonesia (BI) mempercepat jadwal Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bulanan bulan Oktober 2021. BI melakukan menyesuaikan waktu penyelenggaraannya menjadi Senin-Selasa, 18-19 Oktober 2021 dari semula pada Rabu-Kamis, 20-21 Oktober 2021.

"Penyesuaian waktu penyelenggaraan RDG dimaksud mempertimbangkan perubahan hari libur nasional Maulid Nabi Muhammad SAW yang ditetapkan Pemerintah dari semula jatuh pada Selasa, 19 Oktober 2021, ditetapkan menjadi Rabu, 20 Oktober 2021," kata Kepala Departemen Komunikasi BI, Erwin Haryono.

Baca Juga

Sebagaimana diketahui, pemerintah telah mengubah hari libur nasional dan cuti bersama 2021 berdasarkan Surat Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 712, 1, dan 3 Tahun 2021 tentang Perubahan Kedua atas Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Tenaga Kerja, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 642, 4, dan 4 Tahun 2020 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama.

 

 

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement