EKBIS.CO, JAKARTA -- Pemerintah menargetkan 30 juta UMKM masuk ekosistem digital pada 2024. Saat ini sebanyak 19 juta UMKM telah masuk ekosistem digital.
Presiden Joko Widodo mengatakan UMKM harus terus didukung untuk segera naik kelas. Adapun upaya digitalisasi menjadi jalan untuk mengembangkan sektor UMKM.
“Sebanyak 19 juta UMKM telah masuk dalam ekosistem digital dan ditargetkan sebesar 30 juta UMKM akan masuk ekosistem digital pada 2024,” ujarnya saat sidang tahunan paripurna MPR/DPR, Selasa (16/8/2022).
Menurutnya digitalisasi ekonomi telah membuat startup atau perusahaan rintisan di Indonesia, mampu berkembang menjadi decacorn dan unicorn. Jokowi juga mengungkapkan saat ini Indonesia sudah punya dua decacorn dan sembilan unicorn.
“Digitalisasi ekonomi yang telah melahirkan dua decacorn dan sembilan unicorn terus kita dorong untuk membantu pemberdayaan UMKM,” ucapnya.
Jokowi menyebut UMKM harus terus didukung agar mampu mengikuti jejak perusahaan-perusahaan rintisan yang akhirnya berkembang jadi perusahaan dengan kapitalisasi pasar yang besar. Adapun berbagai bantuan pendanaan murah juga terus dilanjutkan.
“Penayangan produk UMKM e-katalog pemerintah diharapkan akan menyerap produk UMKM. Saat yang sama, kewajiban APBN, APBD, dan BUMN untuk membeli produk dalam negeri juga akan terus didisiplinkan,” ujarnya.