Ahad 21 Aug 2022 17:39 WIB

Buntut Wabah E. Coli, Sandwich Wendy's di AS tak Lagi Pakai Romaine Lettuce

Sejumlah orang jatuh sakit setelah mengonsumsi sandwich Wendy's di

Rep: Desy Susilawati/ Red: Reiny Dwinanda
Papan nama restoran Wendys. Wendys berhenti menyelipkan romain lettuce di sandwich-nya setelah beberapa orang jatuh sakit setelah mengonsumsinya. Kemungkinan, romain lettuce tersebut tercemar E.coli.
Foto:

Wendy's mengatakan selada yang digunakan untuk saladnya berbeda dan tidak terpengaruh oleh keputusannya untuk meniadakan penggunaan selada untuk sandwichnya. Perusahaan mengatakan pihaknya akan bekerja sama dengan CDC.

“Sebagai sebuah perusahaan, kami berkomitmen untuk menjunjung tinggi standar keamanan dan kualitas makananan kami,” kata Wendy's dalam sebuah pernyataan.

E. coli merupakan bakteri penyebab diare atau infeksi saluran pencernaan. CDC mengatakan tidak ada bukti bahwa romaine lettuce yang dijual di toko kelontong terkait dengan wabah E. coli.

Badan tersebut juga mengatakan tidak menyarankan orang untuk berhenti makan di Wendy's atau tidak makan selada romaine. Walaupun menarik romain lettuce dari sandwich, Wendy's tetap memasukkan romain lettuce dalam saladnya, dilansir AP, Ahad (21/8/2022).

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement