EKBIS.CO, JAKARTA -- Memasuki musim mudik lebaran 2023 ini, operator jaringan telekomunikasi XL Axiata melakukan sejumlah persiapan untuk mengantisipasi lonjakan trafik. Beberapa wilayah disebut akan mengalami peningkatan trafik data secara tajam.
Presiden Direktur dan CEO XL Axiata Dian Siswarini mengatakan lonjakan trafik data selalu terjadi setiap tahun selama musim lebaran. Daerah yang biasanya mengalami kenaikan trafik cukup pesat yaitu daerah tujuan mudik seperti Bukit Tinggi di Sumatra Barat serta Solo dan Yogyakarta di Jawa Tengah.
Selain daerah tujuan mudik, lonjakan trafik data juga terjadi daerah-daerah transit seperti Cirebon. "Jadi jauh-jauh hari sebelum lebaran kami sudah menambah kapasitas dan sinyal di daerah tersebut, sementara di Jabodetabek biasanya trafiknya berkurang," kata Dian saat ditemui di Jakarta, Senin (10/4/2023).
Dian memperkirakan, lonjakan trafik data pada tahun ini akan jauh lebih tinggi dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Hal tersebut lantaran tahun ini merupakan yang pertama kalinya masyarakat Indonesia diperbolehkan untuk mudik setelah tiga tahun pandemi.
Oleh sebab itu, Dian memastikan XL akan terus memperkuat jaringan dan meningkatkan kapasitas selama di musim lebaran tahun ini. "kalau biasanya kami meningkatkan trafik untuk mengantisipasi lonjakan sebesar 40 persen, tahun ini kami persiapkan untuk mengantisipasi lonjakan sampai 50 persen," jelas Dian.