Senin 15 May 2023 13:09 WIB

Rekomendasi Sembilan Saham Berpeluang Cuan Pekan Ini

ICBP, INDF, AMRT, EXCL, ISAT, BIRD, PWON, GOTO, dan ASII direkomendasikan pekan ini.

Red: Fuji Pratiwi
Karyawan mengamati pergerakan saham di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Jumat (10/2/2023) (ilustrasi).PT Indo Premier Sekuritas (IPOT) menyebutkan, sembilan saham berpeluang untung sehingga dapat menjadi pertimbangan para investor pada pekan ini atau selama empat hari perdagangan.
Foto:

Setidaknya terdapat empat sentimen negatif yang membuat pasar (market) terkoreksi pada pekan lalu, yakni pelemahan harga komoditas energi dan mineral logam, berlanjutnya aksi jual investor asing, kembalinya kekhawatiran krisis perbankan regional AS dan masih buntunya pembicaraan batas atas utang AS.

"Kekhawatiran akan potensi resesi ekonomi di Amerika seiring belum adanya sinyal pemangkasan suku bunga di tahun ini dan ekspektasi pemulihan ekonomi di China yang tidak sebaik sebelumnya sejalan dengan semakin dalamnya deflasi di tingkat produsen menjadi sentimen negatif utama di pasar komoditas. Sementara itu penguatan nilai tukar dollar Amerika yang juga turun memberikan katalis negatif tambahan," ujar Mino.

Sementara itu, masih terdapat empat sentimen positif yang menahan laju IHSG sehingga tidak semakin terkoreksi lebih dalam, yakni naiknya indeks keyakinan konsumen bulan April, naiknya penjualan ritel di bulan Maret, masuknya GOTO ke Indeks Morgan Stanley Capital International (MSCI) Global dan kembali turunnya inflasi AS.

Mino menjelaskan, pada Maret penjualan ritel tumbuh 4,9 persen yoy, meningkat cukup signifikan dibandingkan bulan sebelumnya yang hanya naik 0,6 persen yoy. Peningkatan terjadi pada beberapa kelompok, terutama pada kelompok makanan, minuman dan tembakau, barang budaya dan rekreasi serta sub-kelompok sandang.

Pada April lalu, inflasi pada tingkat produsen di Amerika juga kembali turun menjadi 2,3 persen yoy dari sebelumya 2,7 persen yoy. Angka Inflasi tersebut juga lebih rendah dari konsensus yang memprediksikan inflasi sebesar 2,4 persen.

 

sumber : ANTARA
Yuk gabung diskusi sepak bola diĀ sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement