Rabu 31 May 2023 08:53 WIB

IHSG Masih Berpeluang Koreksi, Cek 3 Saham Pilihan Analis Hari Ini

IHSG hari ini diprediksi bergerak mixed dalam range 6.610–6.740.

Rep: Retno Wulandhari/ Red: Friska Yolandha
Karyawan melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Rabu (10/8/2022). IHSG hari ini diprediksi bergerak mixed dalam range 6.610–6.740.
Foto:

Berikut beberapa saham pilihan Ajaib Sekuritas yang dapat ditransaksikan hari ini.

EXCL

  • Buy : 1.970
  • TP  : 2.030
  • Stop loss: <1.930

EXCL bullish di atas MA-5 dan MA-20. Volume menguat berpotensi melanjutkan penguatan. Stochastic oscillator goldencross di area oversold.

EXCL per maret 2023 mencatat kenaikan net revenue sebesar 12 persen yoy menjadi Rp 7,54 triliun. EBITDA naik 13 persen yoy menjadi Rp 3,58 triliun. Laba bersih juga terakselerasi 44 persen yoy menjadi Rp 200,89 miliar. ARPU tercatat Rp 40 ribu lebih tinggi dari periode yang sama tahun 2022 sebesar Rp 36 ribu dengan total pengguna sebesar 57,9 juta pelanggan.

 

ANTM

  • Buy : 1.940
  • TP  : 2.000
  • Stop loss: <1.900

ANTM sideways dalam jangka pendek berpeluang rebound didukung oleh stochastic golden cross di area netral. Adapun MACD bar histogram telah melemah terbatas.

Harga komoditas emas cenderung stabil di area 1950 dolar AS per troy ons. Adapun sebesar 60 persen total pendapatan ANTM masih didominasi oleh segmen emas. Per Maret 2023 volume penjualan emas ANTM sebesar 7.223 kg (232.225 troy oz) dengan tingkat produksi emas mencapai 304 kg (9.774 troy oz). Saat ini ANTM fokus untuk pasar domestik di tengah potensi lemahnya ekonomi global.

 

WIFI

  • Buy : 230
  • TP  : 238
  • Stop loss: <224

Speculative buy WIFI bullish di atas MA-5 dan MA-20. Volume menguat dan MACD bar histogram melemah terbatas.

WIFI per Maret 2023 berhasil meraih laba bersih yang meningkat 571 persen yoy menjadi Rp 20,4 miliar. Dari sisi top line pendapatan WIFI tumbuh 70 persen yoy menjadi Rp 121,9 miliar. Jaringan serat optik Java Backbone yang telah beroperasi secara penuh menopang kinerja WIFI pada periode tersebut maupun ke depan.

DISCLAIMER: Pemberitaan ini tidak bertanggung jawab atas keuntungan ataupun kerugian keuangan yang timbul dari perdagangan saham. Pembaca diharapkan bijak dalam mengelola keuangannya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement