EKBIS.CO, JAKARTA -- Sepanjang semester I tahun 2023 ini, PT Pelni mengangkut 2,1 juta penumpang. Momen lebaran tahun ini menjadi salah satu kontributor terbesar kinerja operasional Pelni di sektor angkutan penumpang.
Direktur Utama Pelni Tri Andayani menjelaskan realisasi angkutan penumpang ini mencapai 111 persen dari target semester 1 tahun ini dan sudah memenuhi 60 persen dari target di tahun 2023.
"Musim mudik lebaran dan liburan sekolah pada bulan April - Juni 2023 sendiri tercatat memberikan kontribusi perjalanan tertinggi dari bulan-bulan sebelumnya," ujar Andayani dalam konferensi pers, Rabu (2/8/2023).
Andayani menjelaskan bila pada Januari hingga Maret jumlah penumpang berada di bawah angka 60 ribu orang, memasuki periode mudik Lebaran angka penumpang kapal Pelni melonjak hingga 99.449 orang dan disusul pada Mei (84.143) dan Juni (89.476).
"Selama periode peak season seperti musim mudik dan libur sekolah, pemerintah memberikan dispensasi kepeda kapal PELNI untuk mengangkut penumpang dengan batas tertentu di atas kapasitas kapal," ujar Andayani.
Tingginya angkutan penumpang pada semester satu tahun ini turut mendongkrak pendapatan perusahaan. Tercatat, perusahaan membungkus laba bersih sebesar Rp 113,32 miliar. Perolehan laba bersih ini bersumber dari pendapatan usaha pada semester satu tahun ini sebesar Rp 2,65 triliun.