Kamis 14 Dec 2023 14:40 WIB

Hutama Karya Pastikan Lima Seksi Tol Sibanceh Beroperasi Saat Nataru

Tol Sibanceh yang beroperasi yakni seksi 2, seksi 3, seksi 4, seksi 5 dan seksi 6.

Red: Fuji Pratiwi
Kendaraan melintas di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) ruas Sigli-Banda Aceh (Sibanceh) seksi 6 Kuta Baro-Baitussalam, Aceh Besar, Aceh, Sabtu (15/4/2023).
Foto: Antara/Khalis Surry
Kendaraan melintas di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) ruas Sigli-Banda Aceh (Sibanceh) seksi 6 Kuta Baro-Baitussalam, Aceh Besar, Aceh, Sabtu (15/4/2023).

EKBIS.CO, BANDA ACEH -- PT Hutama Karya (Persero) menyatakan lima seksi ruas Tol Sigli-Banda Aceh (Sibanceh) siap digunakan selama libur panjang momentum natal dan tahun baru (Nataru), guna memberi kelancaran lalulintas bagi masyarakat.

"Dalam menghadapi arus mudik natal 2023 dan tahun baru 2024, Hutama Karya memastikan operasional ruas tol Sigli – Banda Aceh yakni seksi 2, seksi 3, seksi 4, sekai 5 dan seksi 6 dengan total panjang 48,5 kilometer," kata Kepala Cabang Tol Sibanceh Hutama Karya Totok Masyadi di Aceh Besar, Kamis (14/12/2023).

Baca Juga

Ia menjelaskan proyek pembangunan jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) ruas Sigli - Banda Aceh memiliki panjang 74,2 kilometer yang terbagi dalam enam seksi. Untuk seksi 2 (Seulimeum-Jantho) memiliki panjang 6,35 kilometer, seksi 3 (Jantho - Indrapuri) sepanjang 16 kilometer, seksi 4 (Indrapuri - Blang Bintang) sepanjang 13,5 kilometer, seksi 5 (Blang Bintang - Kuta Baro) sepanjang 7,7 kilometer dan seksi 6 (Kuta Baro - Baitussalam) memiliki panjang 5 kilometer.

"Sementara seksi 1 (Seulimuem – Padang Tidji) sepanjang 25 kilometer masih dalam tahap konstruksi, sehingga saat ini pengguna jalan dengan tujuan menuju Sigli diarahkan untuk ke luar di gerbang tol Seulimuem, begitupun sebaliknya," ujarnya.

Totok menambahkan, ruas operasional dapat dilalui oleh pemudik dengan kecepatan minimal 60 kilometer per jam, dan maksimal 100 kilometer per jam. Untuk seksi 2, 3 dan 4 (Seulimeum – Blang Bintang) masih dikenakan tarif seperti biasanya. Namun khusus untuk seksi 5 dan 6 (Blang Bintang – Baitussalam) belum dikenakan tarif alias gratis tetapi pengguna jalan tetap melakukan transaksi dengan kartu e-toll.

"Pengguna yang lelah dapat beristirahat sejenak di gerbang tol Hutama Karya, sekaligus bisa memanfaatkan toilet umum dan mushala yang tersedia. Sedangkan selama periode Nataru ini, kita akan menyiapkan pos siaga di kantor gerbang Blang Bintang dengan fasilitas stanby paramedis dan pompa angin," ujarnya.

Hutama Karya juga akan menggelar apel siaga natal dan tahun baru dengan melibatkan semua petugas tol, Patroli Jalan Raya (PJR) dan Keamanan dan Ketertiban (Kamtib), serta melakukan pengecekan kendaraan layanan dan peralatan tol guna memastikan semua berfungsi dengan baik untuk mengantisipasi lonjakan pengguna jalan selama libur panjang.

"Kami menyiagakan 222 petugas tol, terdiri dari petugas layanan tol, polisi PJR, paramedis dan Kamtib, juga menyiagakan 27 kendaraan layanan tol, 22 buah gardu tol, dan lima titik top up di lima gerbang tol," ujarnya.

 

 

 

 

sumber : ANTARA
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement