Tidak hanya itu saja, mobil ini juga sudah dilengkapi dengan kabin yang super lega ditambah dengan layar entertainment yang berukuran 10 inci. Head unit ini juga dapat disambungkan dengan ponsel pintar pengguna dengan sangat mudah untuk menemani perjalanan berlibur.
MPV keluarga ini memiliki desain captain seat. Kelegaan ruangan semakin terpancar ketika fitur panoramic roof digunakan. Sehingga, suasana luar tidak hanya bagian samping, belakang maupun depan dan juga bagian atas kini bisa dinikmati.
Fitur ini tidak hanya menampilkan kesan yang mewah, hadirnya panoramic roof juga memberikan keleluasaan penumpang untuk menikmati pemandangan indah selama perjalanan.
Selain itu ada juga fitur New Power Backdoor with Voice Command yang semakin mempermudah ketika harus membuka bagasi belakang dengan berbagai barang yang kami bawa dan New Captain Seat With Ottoman yang menawarkan kenyamanan premium.
Tidak hanya fokus pada pengembangan desain yang nyaman, Toyota juga menyajikan berbagai fitur keselamatan. Di antaranya adalah TSS 3.0 (Toyota Safety Sense) seperti SRS Airbag, Vehicle Stability Control, Hill Start Assist, dan Blind Spot Monitoring.
Tersedia juga fitur Lane Departure Alert, Automatic High Beam, Dynamic Radar Cruise Control untuk tipe Q HV dan ISOFIX yang membuat kursi bayi dan balita jauh lebih aman.
Berteknologi hybrid dan juga internal combustion engine (ICE), membuat kendaraan MPV keluarga ini memiliki tenaga dan juga efisiensi yang bisa digolongkan sangat irit. Generasi ketujuh dari Toyota Innova yang bernama All New Kijang Innova Zenix ini hadir dengan dua varian yang bisa disesuaikan oleh konsumennya yakni mesin hybrid dan mesin bensin 2.0L.
Pada varian hybrid, Kijang Innova Zenix hadir dalam tiga tipe utama, yakni G, V, dan Q sebagai tipe tertinggi. Sementara varian mesin bensin tersedia dalam dua tipe yaitu G dan V.
Lanjut ke halaman selanjutnya....