Rabu 21 Feb 2024 19:45 WIB

Cek Nih, Deretan Promo dan Harga Diskon Mobil Listrik di IIMS 2024

Chery memamerkan kendaraan listrik pertamanya Omoda E5 di ajang otomotif ini.

Red: Ani Nursalikah
Wuling Motors (Wuling) mengajak lima komunitas resminya untuk melihat langsung tampilan eksterior dan interior dari mobil listrik terbaru Wuling, Cloud EV, di IIMS 2024 pada Sabtu (17/2/2024) dan Ahad (18/2/2024).
Foto: dok Wuling Motors Indonesia
Wuling Motors (Wuling) mengajak lima komunitas resminya untuk melihat langsung tampilan eksterior dan interior dari mobil listrik terbaru Wuling, Cloud EV, di IIMS 2024 pada Sabtu (17/2/2024) dan Ahad (18/2/2024).

EKBIS.CO, JAKARTA -- Perhelatan pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta akan segera berakhir pada Ahad (25/2/2024). Kendati demikian, masih ada kesempatan bagi para pengunjung untuk mendapatkan berbagai potongan harga dan promosi dari sejumlah produsen mobil listrik yang tentu saja menggiurkan dan sayang bila tidak diambil.

Mobil listrik saat ini memang menjadi moda transportasi idaman bagi masyarakat urban. Selain ramah lingkungan teknologinya pun mutakhir, serta yang terpenting dapat menekan pengeluaran ongkos perjalanan yang sebelumnya cukup tinggi karena menggunakan bahan bakar minyak.

Baca Juga

Saat ini, harga mobil listrik pun semakin bersaing, bahkan di GIIAS 2023, ada yang dijual dengan harga tak sampai Rp 200 juta. Berikut sejumlah mobil listrik yang memberikan penawaran menarik khusus pengunjung GIIAS 2023.

Daftar Promo dan Diskon Mobil Listrik IIMS 2024

Wuling

Selain Air EV, Wuling saat ini memiliki beberapa jajaran mobil listrik baru, seperti BinguoEV dan Cloud EV. Tidak hanya dilego dengan harga yang menggairahkan, ketiga mobil ini memiliki sejumlah penawaran tambahan khusus pembelian di IIMS 2024.

Wuling Air EV lite merupakan salah satu mobil listrik termurah yang ada saat ini, dijual seharga Rp 190 juta, dan BinguoEV mulai dari Rp 317 juta (on the road Jakarta).

Sementara harga resmi Cloud EV, yang baru saja dikenalkan pada pembukaan IIMS 2024 itu belum diumumkan, namun seorang sales Wuling menyebut harganya berada di kisaran Rp 400 juta hingga Rp 500 juta.

Khusus di IIMS 2024, pembeli akan mendapat keuntungan tambahan gratis storage box dan emas dua gram. Ada pula undian uang elektronik minimal Rp500 ribu hingga iPhone 15 Pro. Wuling juga menyediakan garansi jasa servis dan suku cadang hingga 15,5 tahun atau 155 ribu kilometer, serta garansi motor listrik dan baterai seumur hidup (lifetime warranty).

Selanjutnya...

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement