EKBIS.CO, JAKARTA -- PT Jamkrindo mempromosikan UMKM binaannya pada ajang pameran kerajinan tangan terbesar dan terlengkap di Asia Tenggara, International Handicraft Trade Fair atau Inacraft di Jakarta Convention Centre (JCC) pada 28 Februari-3 Maret 2024. Kegiatan promosi tersebut bertujuan untuk membantu UMKM untuk mempromosikan dan memperluas pasarnya secara global.
Sekretaris Perusahaan Jamkrindo Aribowo mengatakan pameran Inacraft diikuti oleh 1.500 UKM yang mengisi 1.066 stan dan memiliki peran strategis bagi perluasan pasar pelaku UMKM, khususnya mitra binaan PT Jamkrindo. Hal itu dikarenakan Inacraft memiliki exposure acara yang sangat besar yaitu dihadiri banyak pejabat negara, tamu internasional dan juga potential buyer.
“Sebagai ajang pameran bergengsi tingkat internasional, Jamkrindo berharap keikutsertaan mitra binaannya di ajang tersebut dapat membantu akses perluasan pasar,” ujar Aribowo melalui siaran pers, Jumat (1/3/2024).
Aribowo mengatakan kegiatan memboyong UMKM untuk hadir di pameran berskala nasional dan internasional, bukan pertama kali dilakukan Jamkrindo. Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan perusahaan sebagai aksi nyata mendorong para pelaku UMKM agar bisa naik kelas dan mendukung perekonomian nasional.
Dalam ajang Inacraft Jamkrindo berusaha mempromosikan Industri ekonomi kreatif, melalui mitra binaan kerajinan bambu/kayu Craftote. Craftote merupakan UMKM yang menawarkan produk home decor yang ramah lingkungan berasal dari serat alam yang tumbuh di Indonesia dan dianyam oleh pengrajin secara tradisional.
“Kami berharap dengan keikutsertaan Craftote kali ini akan memberikan dampak langsung pada peningkatan omset dan jangkauan akses pasarnya,” ucap dia.