Selasa 11 Jun 2024 06:11 WIB

Orang Dekat Prabowo Jadi Komut MIND ID, Grace Natalie Komisaris Independen

Dalam RUPST, mantan menkeu Fuad Bawazier disetujui menjadi komut MIND Id.

Rep: Frederikus Dominggus Bata/Antara/ Red: Erik Purnama Putra
BUMN Holding Industri Pertambangan MIND ID mengungah susunan komisaris.
Foto:

MIND ID membukukan laba bersih sebesar Rp 27,5 triliun untuk tahun buku 2023. Torehan itu tumbuh 22,4 persen dari capaian tahun buku 2022 yang tercatat sebesar Rp 22,5 triliun. "Pencapaian ini merupakan prestasi bagi kami, dan tentunya akan terus kami jaga," ujar Direktur Utama MIND ID Hendi Prio Santoso dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (11/6/2024).

Dia mengatakan, laba bersih pada 2023 sebesar 36,3 persen lebih tinggi dari rencana kerja anggaran perubahan (RKAP) 2023. Menurut Hendi, hal tersebut menunjukkan pertumbuhan kinerja yang positif sepanjang periode 2023.

Ekspansi operasional bisnis yang proaktif, kata dia, memacu inovasi dengan prinsip ekonomi sirkular mampu memberi nilai tambah dan pendapatan usaha yang optimal bagi perusahaan. Hendi memaparkan, ralisasi EBITDA MIND ID mencapai Rp40,3 triliun, tumbuh 9,7 persen dibandingkan tahun buku 2022 dan lebih tinggi 58,7 persen dari RKAP 2023.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement