EKBIS.CO, JAKARTA -- Perkembangan hingga akhir tahun menunjukkan Utang Luar Negeri (ULN) Indonesia pada 2013 berada dalam tren melambat.
Bank Indonesia (BI) mencatat, ULN Indonesia pada Desember 2013 tercatat 264,1 miliar dolar AS, tumbuh 4,6 persen dibandingkan dengan posisi akhir 2012 sebesar 252,4 miliar dolar AS.
Menurut BI, pertumbuhan ULN pada 2013 tersebut tercatat lebih rendah dibandingkan dengan pertumbuhan ULN tahun 2012 sebesar 12,0 persen. "Perlambatan pertumbuhan ULN juga tergambar pada dinamika setiap triwulan selama 2013," demikian siaran pers BI, Kamis (20/2).
Pada triwulan I-2013, pertumbuhan ULN masih tercatat 11,2 persen (year on year), namun kemudian tumbuh dalam tren melambat menjadi 8,0 persen pada triwulan II-2013, 7,0 persen pada triwulan III-2013, dan 4,6 persen pada triwulan IV-2013.