EKBIS.CO, JAKARTA - Sektor energi mencatatkan realisasi investasi sebesar 20,87 miliar dolar AS atau setara dengan Rp 306,5 triliun hingga September 2015 ini. Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mencatat, angka capaian ini sekitar 45 persen dari target investasi tahun ini sebesar 45,59 miliar dolar AS.
Menteri ESDM Sudirman Said menilai capaian tersebut tergolong baik mengingat situasi perekonomian global yang sedang tidak menentu, dan berimbas pada ekonomi dalam negeri yang melambat. Sudirman menegaskan, pemerintah tetap berupaya menjaga iklim investasi melalui deregulasi sejumlah peraturan.
"Target investasi sektor ESDM tahun ini 45,59 miliar dolar AS. Realisasinya sekitar 20,87 miliar dolar AS. Not bad (tidak buruk) lah," jelas Sudirman, Senin (28/9).
Sudirman juga merinci realiasi di sektor minyak dan gas bumi mencapai 9,6 miliar dolar AS. Kemudian sektor energi baru terbarukan dan konservasi energi dengan investasi sekitar 1,17 miliar dolar AS. Sementara itu, investasi sektor ketenagalistrikan 6,8 miliar dolar AS. Sedangkan sektor mineral dan batubara capaian investasi 3,3 miliar dolar AS.
"Investasi ini dari private (badan usaha swasta). Kami terus menjaga momentum supaya penurunan ekonomi punya bantalan," ujarnya.