Kamis 02 Mar 2017 21:52 WIB

APL Luncurkan Kondominium Baru di Jakarta Barat

Rep: Intan Pratiwi/ Red: Citra Listya Rini
Apartemen dan Kondominium
Foto: Republika/Prayogi
Apartemen dan Kondominium

EKBIS.CO, JAKARTA  -- Bagi masyarakat di Jakarta Barat yang ingin memiliki hunian kondominium, tidak perlu kesulitan untuk mencari. Pasalnya, Agung Podomoro Land (APL) mempunyai sebuah kondominium harga minim yang terletak di kawasan superblok Central Park Jalan Letjen S. Parman, Jakarta Barat.

AVP Strategic Marketing PT Agung Podomoro Land, Agung Wirajaya mengungkapkan kondominium yang diberi nama Grand Madison merupakan tempat yang cocok bagi bagi para eksekutif, pengusaha dan investor yang ingin mempunyai properti di kawasan paling bergengsi di Jakarta Barat.

"APL mengembangkan kawasan Podomoro City ini sebagai masterpiece, yang mana kualitas dan fasilitasnya sangat menunjang untuk kegiatan hunian maupun bisnis. Termasuk Kondominium Grand Madison," katanya.

Agung menjelaskan, Kondominium Grand Madison merupakan tempat yang strategis. Sebab, terletak disamping pintu tol dalam kota dan tol menuju Bandara Internasional Soekarno Hatta.  Kompleks ini juga terhubung langsung dengan halte busway Transjakarta.

"Pembangunan kondominium Grand Madison akan selesai pada akhir tahun ini. Menawarkan 330 unit dari satu tower kondominium setinggi 41 lantai," ujar Agung.

Di Kondominium Grand Madison tersedia dalam dua tipe. Yakni tipe pertama dengan 2 bedroom seluas 51, 62, 67, dan 78 meter persegi dan tipe tiga kamar tidur seluas 106 dan 118 meter persegi.  "Dijual dari unit terkecil rata-rata dengan harga mulai dari Rp 2 miliar," kata Agung.

Untuk furniturenya, Agung menambahkan, akan memberikan kenyamanan kepada setiap penghuninya. Sebab akan dilengkapi dengan kitchen granit, kitchen cabinet, sanitari dengan waterheater, saluran Tv kabel, smart card, dan smart home system.

"Dengan fasilitas yang demikian lengkap dan mewah, serta lokasi kondominium yang sangat strategis sangat cocok untuk berinvestasi. Kondominium Grand Madison tidak hanya menawarkan keuntungan capital gain yang propestif, tetapi juga peluang keuntungan yield yang tinggi setiap tahun," ujar Agung.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement