Rabu 03 May 2017 11:38 WIB

Mochtar Riady: Indonesia akan Memasuki Era Ekonomi Digital

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Nidia Zuraya
Pengusaha nasional Mochtar Riady.
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Pengusaha nasional Mochtar Riady.

EKBIS.CO, JAKARTA -- Pendiri Lippo Grup Mochtar Riyadi menyatakan, Indonesia akan memasuki era digital. Era digital merupakan zaman dimana bertransaksi cukup dengan menggunakan handphone.

''Saya yakin tidak lama lagi Indonesia akan masuk dalam era ini,'' kata Mochtar, di Kantor Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Rabu (3/5).

Dengan perubahan dari ekonomi konvensional ke ekonomi digital, hukum dan peraturan ekonomi pun akan mengikutinya. Dengan ekonomi digital, maka masyarakat bisa membangun pasar di dalam telepon pintar miliki merela.

''Itu adalah digital ekonomi. Jadi kita tidak perlu ke pasar, cukup beli ini, saya mau jual ini, selesai,'' ujar dia.

Dengan ekonomi digital juga, dimana pun jauh tempat tinggal seseorang, maka dia tetap bisa masuk ke dalam pasar dengan mudah. Oleh karena itu, ekonomi digital adalah suatu perubahan yang paling menguntungkan bagi masyarakat terpencil.

Namun, untuk membangun ekonomi digital, lanjut Mochtar, tidak bisa hanya dilakukan oleh satu pihak, dan harus dari berbagai pihak. ''Sekarang sudah banyak yang mulai, namun belum maksimal. Kita mengimbau semua pihak untuk membangun pasar digital Indonesia,'' ujarnya.

Untuk berkembang, Mochtar melihat tidak ada rintangan yang serius bagi Indonesia. Sebab, dengan banyaknya anak muda yang sudah melek internet, maka ekonomi digital punya masa depan yang cerah.

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement