Selasa 16 May 2017 11:12 WIB

JP Morgan Kantorkan Seribu Staf di Gedung Mewah di Dublin

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Esthi Maharani
JPMorgan Chase
Foto: EPA
JPMorgan Chase

EKBIS.CO, DUBLIN -- JP Morgan Chase membeli gedung di Dublin dengan ruang kerja yang bisa menampung hingga seribu orang karyawan. Perusahaan jasa keuangan ini berkembang signifikan di Irlandia sejak pemerintah setempat memulai kampanye besar menarik perusahaan keluar setelah Brexit.

Bank investasi AS ini akan mengakuisisi bangunan seluas 130 ribu kaki per segi atau 12 ribu meter per segi di Capital Dock, Docklands. JP Morgan saat ini mempekerjakan banyak karyawannya di Dublin.  Pengelolaan dananya diperkirakan semakin meluas selama tiga tahun ke depan. Lokasi yang akan mendapat perhatian adalah Dublin, Frankfurt dan Luksemburg.

Gedung baru ini memberi kami ruang untuk tumbuh dan fleksibilitas di Uni Eropa tetap dijaga," kata senior JP Morgan di Irlandia, Carin Bryans, dilansir dari CNBC, Selasa (16/5).

Irlandia sudah melobi selama setahun terakhir, mencoba meyakinkan perusahaan dengan basis besar di Inggris itu untuk mempertimbangkan rencana mobilisasi karyawannya. Irlandia juga dinilai tempat khas untuk mempertahankan akses ke pasar tunggal Uni Eropa.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement