Senin 05 Aug 2019 16:51 WIB

Perjalanan KA Jarak Jauh Terlambat Hingga 4 Jam

Sebanyak 9 perjalanan KA jarak jauh mengalami keterlambatan.

Rep: Eko Widiyatno/ Red: Nur Aini
Stasiun Purwokerto
Stasiun Purwokerto

EKBIS.CO, PURWOKERTO -- Dampak padamnya aliran listrik di Jabotabek dan wilayah Jawa Barat, Ahad (4/8), tidak hanya berimbas pada KA jarak jauh yang melayani perjalanan dari Jakarta menuju kota-kota di Jateng dan Jatim. Perjalanan kereta api jarak jauh mengalami keterlambatan.

'''Termasuk yang menuju stasiun-stasiun di wilayah Daop 5 Purwokerto, juga mengalami keterlambatan cukup lama,'' kata Manajer Humas PT KAI Daop 5 Purwokerto, Supriyanto, Senin (5/8).

Baca Juga

Menurutnya, keterlambatan tersebut terjadi karena jalur rel KA di wilayah Jakarta, tidak hanya difungsikan untuk perjalanan KA diesel yang melayani perjalanan jarak jauh saja, melainkan juga KA listrik komuter yang melayani wilayah Jabodetabek. ''Karena itu, ketika KA listrik lumpuh, maka KA diesel jarak jauh juga tidak bisa melintas,'' katanya.

Supriyanto menyebutkan, sepanjang masa listrik padam tersebut, ada sembilan KA jarak jauh jurusan Jakarta ke stasiun wilayah Jateng selatan, yang mengalami keterlambatan cukup lama. Kereta tersebut antara lain, KA eksekutif Bima relasi Gambir-Purwokerto-Malang mengalami keterlambatan hingga hampir empat jam yakni yang seharusnya tiba di Purwokerto pukul 21.28, baru tiba pukul 01.13.

KA Gajayana jurusan Gambir-Purwokerto-Malang yang seharusnya tiba di Purwokerto pukul 22.34, baru tiba pukul 01.48 atau terlambat 194 menit. KA Sawunggalih jurusan Pasarsenen-Purwokerto-Kutoarjo yang seharusnya tiba di Purwokerto pukul 23.22, baru tiba pukul 00.16 atau terlambat 54 menit.

Selanjutnya KA Senja Utama Yogya yang seharusnya tiba sampai di Purwokerto pukul 23.52, baru sampai pukul 00.28 atau terlambat 36 menit. KA Argo Lawu jurursan Gambir-Purwokerto- Solo yang seharusnya tiba pukul 01.09, baru sampai di Purwokerto pukul 04.02 atau terlambat 173 menit, dan KA Taksaka Gambir-Yogyakarta yang seharusnya tiba di Purwokerto pukul 01.43 baru sampai di Purwokerto pukul 04.36, atau ter lambat 173 menit.

Selain itu, KA Mataram jurusan Pasarsenen-Lempuyangan yang seharusnya tiba di Purwokerto pukul 01.56 baru tiba di Purwokerto pukul 02.17 atau terlambat 21 menit, KA Bogowonto jurusan Pasarsenen-Lempuyangan yang seharusnya tiba di Purwokerto pukul 02.40 baru tiba pukul 03.08 atau terlambat 28 menit, serta KA Senja Utama Solo jurusan Gambir-Solo yang seharusnya tiba di Purwokerto pukul 02.54 baru tiba pukul 03.37 atau terlambat 43 menit. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement