Warta Ekonomi.co.id, Jakarta
Dari keseluruhan orang terkaya di dunia, Republik Rakyat Tiongkok (RTT) menyumbang 10 persen populasi atau ada 100 juta rakyat Tiongkok yang masuk ke dalam daftar.
Kriteria menjadi orang terkaya masuk 10 persen teratas secara global minimum memiliki aset bersih sebesar 109 juta dolar AS dolar AS atau setara Rp 1,5 triliun. Sedangkan untuk berada di posisi satu persen teratas dunia, harus memiliki harta di atas 936 juta dolar AS atau setara Rp 13,1 triliun.
Baca Juga: Jumlah Orang Terkaya di China Menyusut Tahun Ini, Terseok-Seok Perang Dagang?
Credit Suisse melaporkan adanya konsentrasi kekayaan global pada kaum elite. Sebanyak 10 persen orang kaya teratas menguasai 82 persen kekayaan dunia.
Kemudian, satu persen teratas memiliki nyaris setengah dari keseluruhan aset global. Sementara 50 persen orang kaya terbawah memiliki kurang dari satu persen total kekayaan dunia.
Baca Juga: Pertama Kalinya! Jumlah Orang Kaya di China Lebih Banyak dari AS
Dari laporan tersebut menghasilkan sesuatu yang mengejutkan. Ada 100 orang terkaya dunia yang memiliki aset Rp 1,5 triliun per orang.