Sabtu 16 Nov 2019 06:58 WIB

LPPOM MUI Gelar Indonesia Halal Expo 2019

Indonesia Halal Expo 2019 digelar 12 - 17 November di Jakarta Convention Center.

Rep: Muhammad Nursyamsi/ Red: Andi Nur Aminah
Penjaga stand menata produk yang dipamerkan dalam acara Indonesia Halal Expo (ilustrasi)
Foto: Republika/Prayogi
Penjaga stand menata produk yang dipamerkan dalam acara Indonesia Halal Expo (ilustrasi)

EKBIS.CO, JAKARTA -- Indonesia Halal Expo (Indhex) kembali digelar tahun ini. Berbeda dengan penyelenggaraan beberapa tahun sebelumnya, Indhex 2019 diselenggarakan berkat kerja sama Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI) dengan Bank Indonesia (BI), tepatnya Departemen Ekonomi dan Keuangan Syariah Bank Indonesia (DEKS-BI) yang menggelar program Indonesia Syaria Economic Festival (ISEF).

Wakil Direktur LPPOM MUI Sumunar Jati berharap Indhex-ISEF 2019 yang digelar sejak 12 November hingga 17 November di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, dapat mempercepat upaya Indonesia dalam pengembangan ekonomi dan keuangan syariah serta produk halal di pasar global. Indhex-ISEF juga diharapkan mampu meningkatkan kerja sama yang lebih luas dengan lembaga internasional. Juga menjadikan Indonesia sebagai pusat halal value chain dunia melalui penguatan outlet pasar global untuk produk-produk halal dunia.

Baca Juga

"Tentunya, kegiatan ini menjadi ajang promosi terbesar produk syariah dan halal di Indonesia," ujar Jati di JCC, Jakarta, Jumat (15/11).

Gelaran ISEF merupakan salah satu usaha BI yang diselenggarakan setiap tahun dalam rangka mengimplementasikan pilar ketiga dari blueprint pengembangan ekonomi dan keuangan syariah BI. Yakni penguatan riset, asesmen, dan edukasi. Sedangkan Indhex, yang sudah dilaksanakan LPPOM MUI selama lebih dari tujuh tahun, merupakan ajang pameran terbesar di Indonesia untuk produk-produk yang telah bersertifikat halal MUI.

Jati memaparkan beberapa kegiatan Indhex dalam ISEF 2019, antara lain: Indonesia Halal Expo (Indhex) LPPOM MUI 2019, pameran produk halal terbesar di Indonesia; Annual General Meeting World Halal Food Council 2019 yang merupakan pelatihan berskala internasional bagi lembaga sertifikasi halal luar negeri; Anugerah Halal Award 2019. Juga ajang peghargaan dari LPPOM MUI kepada para pemangku kepentingan di bidang halal; seminar pemilihan teknik validasi kebersihan sesuai HAS 23000 yang menginformasikan prosedur sertifikasi halal, standar halal terkait validasi kebersihan, beserta studi kasus; workshop on Halal Auditor Standard Based on SKKNI berupa pelatihan terkait Sistem Jaminan Halal (SJH).

Selain itu, kata Jati, LPPOM MUI juga menggelar pelatihan dan klinik sertifikasi halal bagi para pelaku usaha. LPPOM MUI juga menggelar Halal Award 2019, sebuah penghargaan yang diberikan kepada pihak yang dinilai berjasa dalam edukasi, informasi, advokasi dan fasilitasi sertifikasi halal di Indonesia. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement