Senin 11 May 2020 22:09 WIB

Resto Apung Seba Binaan Tetap Berkiprah di Saat Pandemi

Kelompok ini menyediakan makanan untuk tenaga medis di RSUD Sidoarjo

Red: Hiru Muhammad
Pekerja Resto Apung menyediakan makanan untuk tenaga medis di RSUD Sidoarjo yang menjadi rujukan penanganan Covid-19 di Sidoarjo.
Foto: istimewa
Pekerja Resto Apung menyediakan makanan untuk tenaga medis di RSUD Sidoarjo yang menjadi rujukan penanganan Covid-19 di Sidoarjo.

EKBIS.CO, SIDOARJO--Kondisi sulit di tengah pandemik menjadikan kita semakin kreatif. Hal ini tercermin dari Kelompok Resto Apung Seba yang merupakan binaan PT Pertamina Gas di Sidoarjo, Jawa Timur. Di saat resto harus tutup sementara waktu, anggota kelompok tetap produktif secara kreatif. 

Senin (11/5), kelompok ini menyediakan makanan untuk tenaga medis di RSUD Sidoarjo yang menjadi rujukan penanganan Covid-19 di Sidoarjo. “Alhamdulillah, meski resto untuk sementara tutup, kami tetap terima pesanan katering dan antar makanan ke pelanggan,” ujar Erni, salah satu anggota Kelompok Resto Apung Seba. 

Menurut   Erni, kelompok ini dipercaya untuk menyediakan menu makanan berbuka bagi petugas medis di RSUD Sidoarjo selama 30 hari ke depan. Namun, dia mengatakan bahwa pesanan ini masih terbuka untuk bertambah lagi. “Khusus untuk pesanan ke RSUD Sidoarjo datang dari Pertamina Gas, 25 boks per hari,” ujarnya. 

Meski demikian, mereka tetap membuka peluang untuk menerima pesanan dari pelanggan lain.  Selain Pertagas, lanjut Erni, ada salah satu perusahaan di Sidoarjo yang saat ini memesan 100 boks makanan setiap hari. “Pesanannya untuk sebulan ke depan juga,” jelasnya. 

Erni mengaku sangat bersyukur dengan adanya pesanan dari beberapa perusahaan ini. “Kami sempat khawatir, namun alhamdulillah selalu ada jalan di tengah kesulitan,” harapnya. Dengan adanya pesanan rutin tersebut, dia dan anggota Kelompok semakin semangat untuk terus mempromosikan usahanya. “Silahkan diikuti akun instagram @restoeba. Untuk pesan siap antara di wilayah Sidoarjom,” ujarnya bersemangat. 

Manager Comrel dan CSR Pertagas Zainal Abidin mengaku bangga atas kreatifitas kelompok Resto Seba yang melakukan cara kreatif di tengah masifnya dampak Covid-19 untuk industry wisata dan restaurant. “Pada saat banyak restaurant tutup, kelompok ini berpikir rkeatif menerima order online. Alhamdulillah cukup membantu. Bukan hanya Pertagas yang pesan, bahkan perusahaan lain komitmen pesan rutin hingga 30 hari ke depan,” jelasnya. 

Menurut Zainal, Resto Seba merupakan salah satu dari kegiatan CSR Pertagas di Desa Penatarsewu, Sidoarjo. Di desa yang dikenal dengan sebutan Kampung Ikan Asap ini, Pertagas hadir mendampingi kelompok pengasap ikan yang merupakan bagian dari kearifan lokal masyarakat setempat. Resto Apung Seba yang hadir 1 tahun lalu, menjadi icon wisata makanan di Sidoarjo dan menjadi salah satu yang mengalami dampak dari wabah Covid-19.

 

Yuk gabung diskusi sepak bola diĀ sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement