Kamis 20 Aug 2020 05:55 WIB

KAI Tambah Perjalanan Kereta Akhir Pekan Ini

Penambahan perjalanan kereta dilakukan untuk antisipasi meningkatnya jumlah penumpang

Rep: Rahayu Subekti/ Red: Friska Yolandha
PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI menambah beberapa perjalanan kereta pada akhir pekan ini. VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan penambahan perjalanan kereta dilakukan pada periode 19-23 Agustus untuk mengantisipasi meningkatnya jumlah pelanggan kereta api.
Foto: ANTARA/Raisan Al Farisi
PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI menambah beberapa perjalanan kereta pada akhir pekan ini. VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan penambahan perjalanan kereta dilakukan pada periode 19-23 Agustus untuk mengantisipasi meningkatnya jumlah pelanggan kereta api.

EKBIS.CO,  JAKARTA -- PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI menambah beberapa perjalanan kereta pada akhir pekan ini. VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan penambahan perjalanan kereta dilakukan pada periode 19-23 Agustus untuk mengantisipasi meningkatnya jumlah pelanggan kereta api.

"KAI menambah perjalanan kereta api dalam rangka menyambut libur Tahun Baru Islam dan cuti bersama akhir pekan ini," kata Joni dalam pernyataan tertulisnya, Rabu (19/8). 

Baca Juga

Kereta Api (KA) yang ditambahkan pada akhir pekan ini diantaranya KA Gajayana (Gambir - Malang pp), Jayabaya (Pasar Senen - Malang pp), Jaka Tingkir (Pasar Senen - Purwosari pp), Dharmawangsa (Pasar Senen - Surabaya Pasarturi pp), Harina (Bandung - Surabaya Pasarturi pp), Pasundan (Kiaracondong - Surabaya Gubeng pp), dan berbagai KA dengan tujuan kota-kota lainnya.

"Dengan adanya hari libur yang berdekatan ini, minat masyarakat untuk naik kereta api terus tumbuh dari hari ke hari," ujar Joni.

Degan penambahan tersebut, Joni mengatakan pada perjalanan 19-23 Agustus 2020, rata-rata KAI mengoperasikan 260 KA perhari. Angka tersebyt  naik 21 persen dari periode yang sama pada pekan sebelumnya yaitu rata-rata 215 KA per hari.

Khusus perjalanan KA Jarak Jauh, jumlahnya mencapai rata-rata 88 KA Jarak Jauh perhari pada periode tersebut. Angka tersebut juga menunjkan peningkatan 49 persen dari periode yang sama pada pekan sebelumnya yaitu rata-rata 59 KA Jarak Jauh perhari.

Joni menambahakan, KAI tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan rutin menyosialisasikan Gerakan 3M yaitu Mencuci Tangan, Memakai Masker, dan Menjaga Jarak kepada pelanggan. "In untuk memastikan keselamatan dan kesehatan pelanggan pada perjalanan kereta api," ungkap Joni. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement