Jumat 18 Oct 2024 11:26 WIB

Ini Deretan 10 Stasiun Kereta Tertinggi di Indonesia

KAI memiliki beragam stasiun kereta api yang menarik dan menakjubkan.

Rep: Muhammad Nursyamsi/ Red: Ahmad Fikri Noor
Kereta api melintasi Stasiun Nagreg, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Senin (27/12).
Foto: REPUBLIKA/ABDAN SYAKURA
Kereta api melintasi Stasiun Nagreg, Kecamatan Nagreg, Kabupaten Bandung, Senin (27/12).

EKBIS.CO,  JAKARTA -- PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI memiliki beragam stasiun kereta api yang menarik dan menakjubkan. Salah satunya stasiun-stasiun yang terletak di dataran tinggi.

Baca Juga

Vice President Public Relations KAI Anne Purba mengatakan, dari 10 stasiun tempat tertinggi tersebut, delapan stasiun di antaranya berada di wilayah Daop 2 Bandung, sedangkan dua lainnya berada di wilayah Daop 1 Jakarta dan Daop 4 Semarang. Anne mengatakan, stasiun-stasiun tersebut merupakan tempat naik turun bagi penumpang kereta api yang mempunyai keunggulan menjadi akses menuju tempat destinasi wisata menarik.

“Stasiun-stasiun tersebut berada di ketinggian yang cenderung memiliki udara yang lebih sejuk. Di sekitar stasiun juga banyak objek-objek wisata yang dapat dikunjungi seperti air terjun, danau dan wisata alam lainnya," ujar Anne dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat (18/10/2024).

Anne berharap kehadiran stasiun-stasiun ini dapat menjadi aksesibilitas bagi masyarakat yang ingin berkunjung ke tempat-tempat wisata indah yang ada di Indonesia. Hal ini akan memberikan dampak ekonomi bagi masyarakat sekitar dari sektor pariwisata.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement