Senin 01 Feb 2021 14:44 WIB

Optimistis Pasar Properti, LJ Hooker Indonesia Tambah Kantor

LJ Hooker menargetkan dapat merekrut 400 Property Consultant baru ditahun 2021.

Red: Gita Amanda
 LJ Hooker Indonesia akan menambah kantor dan broker properti atau Property Consultant (PC) di tahun ini.
Foto:

Lebih lanjut Oka mengatakan, broker properti adalah bisnis yang tepat bagi jiwa entreprenur di era new normal karena kemitraan. LJ Hooker sudah 20 tahun di Indonesia  merupakan brand terpecaya dan fokus untuk Development, sebagai Profesi dengan Community. Menurut Oka, saat ini banyak katalisator yang bisa mendorong roda industri properti untuk bergerak lebih cepat. Antara lain  nilai tukar rupiah stabil, Bank Indonesia (BI) memperkirakan ekonomi Indonesia akantumbuh  pada   kisaran   4,8 persen hingga   5,8 persen  tahun   ini   dengan  didukung  perbaikan   sejumlah   komponen penyusun Produk Domestik Bruto (PDB). Kemudian omnibus law (UU Cipta Kerja). Dengan omnibus law, FDI (foreign direct invesment) naik sehingga bisa mendorong permintaan properti. Pelaksanaan vaksinasi juga membawa optimisme bagi kalangan pelaku industri properti.

Lalu suku  bunga KPR relatif rendah dengan  fixed tenor lebih panjang. Hal itu membuat rumah tapak (landed house) diminati. “Pasar sekunder harganya terkoreksi. Sementara pasar primer lagi hujan diskondan developer lagi berlomba-lomba bikin rumah dengan harga lebih terjangkau. It’s Time to Buy. Jangan kehilangan momentum. Saat ini masyarakat sudah banyak yang sadar dan membeli properti di pasar sekunder maupun primer,” kata Oka.

Ditambahkan Oka, saat ini pesanan terhadap tanah industri di Jawa Timur dan properti di Bali meningkat. "Orang India, China, masih percaya kekuatan Indonesia dan ke depan prospeknya bagus. Orang asingoptimis dan siap melakukan ekspansi usaha di Indonesia,” kata Oka.

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement