Minat miliarder teknologi Elon Musk terhadap aset kripto tampaknya tak akan segera berakhir setelah Komisi Sekuritas dan Bursa Amerika Serikat (AS) mengumumkan adopsi titel baru untuk Musk dan 1 petinggi Tesla lainnya.
Melansir Cointelegraph, Selasa (16/3/2021), Musk akan menyandang gelar 'Raja Teknologi Tesla, sedangkan kepala keuangan perusahaan, Zack Kirkhorn akan menyabet titel 'master koin''.
"Mulai 15 Maret 2021, Elon Musk dan Zack Kirkhorn telah berubah menjadi Technoking of Tesla dan Master of Coin," begitulah bunyi formulir 8-K yang perusahaan ajukan ke SEC.
Baca Juga: Putri Mahkota Miliarder Teknologi China Ini Terus Lawan Amerika di Meja Hijau
Baca Juga: Takut Ganggu Propaganda, China Minta Perusahaan Besutan Jack Ma Lepas Aset Media
Pengajuan itu juga menyebut Musk dan Kirkhorn akan mempertahankan posisi sebagai CEO dan Kepala Keuangan di Tesla.
Belum jelas mengapa Musk dan Kirkhorn mengadopsi titel baru tersebut; membuat publik bertanya-tanya.
Pada awal Februari, harga Bitcoin naik 3 ribu dolar AS dalam hitungan menit ketika Tesla membeli Bitcoin senilai 1,5 miliar dolar AS; mendorong harga Bitcoin ke level tertinggi sepanjang masa.
Setelah Bitcoin dan harga saham Tesla turun tajam, gelar 'orang terkaya' Elon Musk mesti hilang beberapa waktu. Namun, itu tak terjadi lama karena harga koin kembali bangkit pada Sabtu (13/3/2021), menguntungkan Musk dan perusahaan.