Kamis 05 Aug 2021 00:56 WIB

OJK Minta Bank Dapat Lebih Dekat dengan Masyarakat

Tidak sekadar hanya mendigitalisasi proses, tapi bank harus mengubah paradigmanya

Rep: Novita Intan/ Red: Gita Amanda
Ilustrasi Fintech ( Financial Technology)
Foto: Republika/Mardiah
Ilustrasi Fintech ( Financial Technology)

EKBIS.CO, JAKARTA -- Otoritas Jasa Keuangan (OJK) meminta perbankan memiliki landasan digital platform based seperti fintech. Hal ini mengingat masyarakat lebih dekat dengan e-commerce dibandingkan bank.

Kepala  Group Inovasi Keuangan Digital OJK Triyono Gani mengatakan, masyarakat memanfaatkan kredit tidak lagi harus ke bank tapi bisa melalui digital platform based. Hal yang sama ketika mengambil produk asuransi tidak lagi harus ke perusahaan asuransi atau agennya, tapi bisa melalui aggregator.

Baca Juga

“Perbankan ke depan akan berpikir seperti fintech, meskipun landasan kerjanya perbankan. Tidak sekadar hanya mendigitalisasi proses, tapi harus mengubah paradigmanya seperti fintech, mulai dari struktur dan alur kerjanya yang cepat, organisasi dan team work, hingga culturenya,” ujarnya saat webinar bertajuk Digi X The Digital Payment Transformation, Rabu (4/8).

Melihat potensi digitalisasi semakin meluas, Telkomsigma dan Telkom Group mendukung regulator dan pelaku industri finansial dan perbankan melalui solusi digiX untuk melakukan integrasi dan konfigurasi sebagai middleware, switching, payment gateway dan Open API.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement