Ahad 19 Jun 2022 11:28 WIB

Elon Musk Dituntut Investor Tesla Akibat Abaikan Keluhan Diskriminasi-Pelecehan Seksual

Elon Musk dan jajarannya di Tesla dituduh timbulkan budaya toksik di tempat kerja.

Red: Reiny Dwinanda
CEO Tesla Elon Musk. Seorang investor menggugat Musk dan jajarannya di Tesla atas lingkungan kerja yang toksik.
Foto:

Tesla tidak segera menanggapi komentar. Kendall Law Group PLLC, pengacara yang mewakili Chau, juga belum menanggapi komentar lebih lanjut.

Tesla sebelumnya mengatakan perusahaan tidak mentolerir diskriminasi dan telah mengambil langkah-langkah untuk mengatasi keluhan pekerja. Gugatan itu menuduh para terdakwa, yaitu Musk dan 11 anggota dewan Tesla serta perusahaan, telah melanggar kewajiban fidusia mereka dengan gagal mengatasi dan memperbaiki bendera merah mengenai laporan internal diskriminasi dan pelecehan.

Hal ini menyebabkan Tesla kehilangan karyawan berkualitas tinggi. Tesla juga harus mengeluarkan biaya untuk membela kasus dan menyelesaikan denda atas pelanggaran, menurut gugatan itu.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement