Ahad 20 Aug 2023 08:16 WIB

Kereta Cepat Jakarta-Bandung Mulai Uji Pertama untuk Dapat Izin Kemenhub

Operasional KCJB direncanakan mulai 1 September 2023, mundur dari target sebelumnya.

Rep: Dedy Darmawan Nasution/ Red: Lida Puspaningtyas
Kereta Cepat Jakarta-Bandung
Foto:

Dilansir dari laman resmi KCIC, Kereta Cepat Jakarta-Bandung akan menggunakan generasi terbaru CR400AF. Memiliki panjang trase 142,3 km yang terbentang dari Jakarta hingga Bandung, Kereta Cepat Jakarta-Bandung memiliki  empat stasiun pemberhentian Halim, Karawang, Padalarang, Tegalluar dengan satu depo yang berlokasi di Tegalluar.

Setiap stasiun akan terintegrasi dengan moda transportasi massal di setiap wilayah. Pembangunannya dilakukan secara masif untuk mengejar target operasional  akhir tahun 2022 mendatang.

Dari total panjang trase kereta cepat, lebih dari 80 km di antaranya memiliki struktur elevated sedangkan sisanya berupa 13 tunnel dan subgrade. Beberapa fasilitas sementara seperti Batching Plant dan Casting Yard dibangun di beberapa titik kritis untuk mendukung percepatan proses pembangunan.

Presiden Jokowo sebelumnya mengatakan Kereta Cepat Jakarta-Bandung, akan dimulai pada awal September mendatang.

“Jadi kita tunggu, Pak Jokowi (menyatakan) LRT (akan beroperasi) 26 Agustus, lalu Kereta Cepat Pak Jokowi akan mencoba 1 September 2023,” kata Direktur Utama PT KAI, Didiek Hartantyo di Jakarta, pekan lalu.

Menurutnya, pengoperasian yang dimulai 1 September juga masih bersifat uji coba operasi. Namun, berdasarkan keterangan PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) uji coba tersebut sudah dapat melayani penumpang dengan mendaftar terlebih dahulu.

Penumpang juga akan digratiskan....

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement