Senin 20 Nov 2023 16:54 WIB

Kirim Barang Lewat Gosend Kini Cuma Rp 10 Ribu, Begini Caranya

Penawaran ini dapat digunakan oleh seluruh pengguna Gosend yang berada di 14 wilayah.

Rep: Iit Septyaningsih/ Red: Friska Yolandha
Gojek luncurkan fitur Gosend Hemat Flat Ongkir di Jakarta, Senin (20/11/2023).
Foto:

"Itu sebabnya nanti kita ada tingkatan-tingkatannya dikirim seberapa jauh itu diskonnya akan beda-beda, yang mau kita sampaikan itu flat ongkir berdasarkan jarak. Star (diskon) dari Rp 10 ribu maksimal bisa sampai Rp 20 ribu," ungkapnya.

Berikut cara pemakaian Voucher Gosend.

  1. Lewat Halaman Promo Gojek
  2. Masuk ke dalam halaman 'Promo' yang terdapat pada bagian atas halaman utama Gojek
  3. Klik 'Voucher' di atas halaman lalu pilih 'GoSend'
  4. Pengguna akan langsung mendapatkan voucher GoSend Flat Ongkir
  5. Klik 'Gunakan' untuk melanjutkan pesanan GoSend menggunakan voucher Diskon Flat Ongkir

Lewat Halaman GoSend

  1. Buka aplikasi Gojek dan masuk ke halaman GoSend
  2. Klik banner promo GoSend bertanda "Flat Ongkir 10RB, kode promo GOSENDHEMAT" yang terdapat pada bagian atas halaman GoSend
  3. Setelah klik banner promo, pengguna akan diarahkan ke halaman pengisian kode promo
  4. Masukkan kode promo 'GOSENDHEMAT'
  5. Tekan 'Validasi Kodemu'. Voucher dapat langsung dicek melalui halaman 'My Voucher'

 

 

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement