EKBIS.CO, MANILA -- Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr telah meminta TikTok Inc untuk membantu toko-toko yang dikelola keluarga mempromosikan produk mereka ke jutaan pengguna platform media sosial tersebut.
Dilansir South China Morning Post, baru-baru ini, Marcos ingin aplikasi video tersebut melatih penjual lokal, terutama yang berada di daerah pedesaan, untuk memasarkan produk mereka, kata kantor komunikasinya dalam sebuah pernyataan setelah Marcos bertemu dengan Chief Executive Officer TikTok Chew Zi Shou di San Francisco, Amerika Serikat.
"Kami punya banyak yang seperti ini di Vietnam, di Indonesia, di Malaysia," kata Chew dalam pernyataannya.
"Berikan (usaha kecil) sarana untuk menjual di seluruh negeri dan mengekspor ke seluruh dunia. Itu rencana kami," kata Chew menambahkan.