Jumat 25 Oct 2024 14:42 WIB

Kemenperin Tegaskan iPhone 16 tak Boleh Diperjualbelikan di Indonesia

iPhone 16 tidak boleh diperjualbelikan di pasar Indonesia.

Red: Ahmad Fikri Noor
Logo Apple.
Foto:

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang turut mendampingi Jokowi dalam pertemuan dengan Tim Cook itu. Menurutnya Jokowi meminta Apple memperluas investasinya di Indonesia, salah satunya dengan membangun pabrik di Indonesia. Selain itu, Jokowi juga menyampaikan bahwa Indonesia merupakan salah satu pasar yang baik untuk investasi Apple.

"Tadi kami sampaikan bahwa Indonesia merupakan satu market yang sangat baik untuk Apple dan bapak Presiden juga menyampaikan, memberikan pesan bahwa berdasarkan data tersebut maka diharapkan Apple bisa memperluas expand dari establishment-nya yang ada di Indonesia," kata Agus.

Menurut Menperin, proses untuk mulai membangun manufaktur Apple di Indonesia pun telah disepakati, termasuk dalam menggunakan komponen dalam negeri. Agus mengatakan, Kemenperin sudah memiliki daftar komponen apa saja yang diproduksi di Indonesia.

"Jadi, tadi kami sudah sepakat bahwa proses tersebut akan kita mulai, proses untuk membangun manufaktur mereka di Indonesia atau mereka menggunakan komponen-komponen yang sudah bisa diproduksi di Indonesia," jelasnya. Menurut Agus, Presiden juga meminta agar Apple bekerjasama dengan universitas terbaik di Indonesia dalam membangun pusat inovasi. Selain itu, Jokowi juga meminta agar Apple berpartisipasi dalam investasi pembangunan smart city di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Menurut dia, Tim Cook pun merespon baik permintaan Jokowi itu. Sejauh ini, ternyata, yang dijanjikan Tim Cook tersebut “omon-omon” semata. Janji realisasi investasi itu tak kunjung mewujud. Ini yang berujung pada pelarangan jual-beli iPhone 16.

 

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement