Ahad 15 Oct 2017 21:34 WIB

Pemerintah Bangun Konektivitas Penerbangan di Pulau Jawa

Rep: S. Bowo Pribadi/ Red: Citra Listya Rini
Menhub Budi Karya Sumadi
Foto: Republika/ Maman Sudiaman
Menhub Budi Karya Sumadi

EKBIS.CO, UNGARAN  --  Pemerintah akan mengupayakan konektivitas penerbangan antarwilayah yang ada di pulau Jawa. Langkah ini dilakukan untuk mendukung pengembangan sektor pariwisata dan mendorong pertumbuhan ekonomi wilayah.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan, Indonesia saat ini terus berupaya mengejar ketertinggalan di beberapa hal. Salah satunya ditandai dengan banyaknya hal- hal kualifikasi internasional yang terus dipenuhi. Budi Karya mencontohkan inflasi, daya saing dan lain- lain.

"Khusus di Jawa Tengah dinamika pembanguna ifrastruktur di daerah ini sangat luar biasa. Beberapa fasilitas- fasilitas yang dibangun pemerintah direspons sangat positif oleh masyarakat," kata Budi Karya di Stasiun Ambarawa, Ahad (15/10)..

Pemerintah harus memberikan satu respons yang tepat kepada masyarakat. Oleh karenanya melalui sektor perhubungan kementeriannya menginisiasi beberapa proyek yang akan dilakukan di Jawa Tengah.

"Salah satunya saat ini, kami sedang melakukan pengembangan hingga membangun Bandara Ahmad Yani di Semarang, Bandara Yogyakarta serta Bandara Solo, khususnya pembangunan jalur rel yang mengakses kebandara," ujar Budi Karya.

Termasuk membangun Bandara Ngloram (Cepu) di Kabupaten Blora dan Bandara Wirasaba di Kabupaten Purbalingga. Pembangunan Bandara Ngloram karena lokasinya yang lebih dekat dengan wilayah Jawa Timur.

Sedangkan pembangunan Bandara Wirasaba disebut Budi Karya karena memiliki potensi yang luar biasa untuk mengembangkan perekonomian d iwilayah barat Jawa Tengah.

Budi Karya berharap melalui pembangunan insfraktuktur ini diharapkan akan menjadikan konektivitas masyarakat merata di seluruh Jawa Tengah. Termasuk juga dengan daerah lainnya di Pulau Jawa.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement