Jokowi mengatakan, tanaman kedelai juga dapat tumbuh baik di Indonesia. Namun para petani enggan menanam kedelai karena harganya yang kalah saing dengan kedelai impor. Begitu juga dengan komoditas bawang putih. Saat ini, tak banyak petani yang mau menanam bawang putih karena harganya juga kalah bersaing dengan bawang putih impor.
Karena itu, Jokowi pun meminta agar lahan pertanian lebih diperluas lagi sehingga produksinya semakin besar dan dapat bersaing dengan komoditas pangan impor.
“Kalau suruh menjual dengan harga yang impor, ini harga pokok produksinya ga nutup. Sehingga harus dalam jumlah yang besar agar harganya bisa melawan harga yang impor,” jelasnya.
Presiden pun menginstruksikan para menterinya untuk mengawasi pembangunan lumbung pangan di Indonesia. Jika berhasil, maka program ini juga akan dilaksanakan di sejumlah provinsi lainnya.