Rabu 03 Feb 2021 02:35 WIB

Mudahkan Belanja di Masa Pandemi, Kredivo Gandeng Zalora

Fashion merupakan produk yang paling banyak dibeli di e-commerce.

Rep: Iit Septyaningsih/ Red: Nidia Zuraya
Kredivo
Foto:

"Oleh karena itu, kerja sama ini dianggap strategis bagi kedua belah pihak. Zalora memiliki ribuan fashion brand yang bervariasi dan mengikuti tren, sedangkan Kredivo membantu masyarakat mendapatkannya lewat cara lebih nyaman dan terjangkau menggunakan paylater bunga 0 persen," jelas dia. 

Marketing Director Zalora Indonesia Bimo Darmoyo mengatakan, selama lebih dari 8 tahun hadir di Indonesia, Zalora selalu berusaha memenuhi kebutuhan fashion. Di antaranya melalui layanan gratis 30 hari pengembalian serta cashback tanpa batas bagi keluarga Indonesia. 

"Kerja sama dengan Kredivo merupakan cara kami memberikan layanan terbaik bagi masyarakat, yaitu menyediakan alternatif pembayaran secara berkala yang praktis dan terjangkau. Kami harap kerja sama ini dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk mendapatkan produk fashion, beauty, dan lifestyle yang berkualitas dan original hanya di Zalora," tuturnya.

Saat ini, Kredivo sudah dapat digunakan di aplikasi Zalora sebagai metode pembayaran. Masyarakat dapat memilih produk yang diinginkan dan checkout menggunakan Kredivo, lalu memilih tenor pembayaran yang diinginkan, yaitu bunga 0 persen untuk pembayaran dalam 30 hari atau bunga 2,6 persen per bulan bagi cicilan 3, 6, atau 12 bulan. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement