Kamis 23 Jun 2022 23:49 WIB

UOB Indonesia Fasilitasi Pembiayaan Energi Bersih Pertama di Asia

Melalui U-Energy, UOB Indonesia fasilitas bisnis dan warga lakukan penghematan energi

Rep: Novita Intan / Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Teller melayani nasabah saat festival Li Chun, satu hari sebelum perayaan imlek di Bank UOB Indonesia, Jakarta. UOB Indonesia meluncurkan U-Energy, platform pembiayaan terintegrasi yang pertama di Asia dalam rangka mendorong pengembangan dan adopsi proyek efisiensi energi bagi bangunan dan rumah di Tanah Air. Adapun langkah ini menyusul keberhasilan peluncuran platform serupa di Singapura, Malaysia, dan Thailand.
Foto:

Di Indonesia, platform U-Energy akan bekerjasama dengan empat penyedia jasa energi lokal yang dapat dimanfaatkan nasabah dalam proyek efisiensi energi, antara lain PT Amerindo Energy Solutions, Barghest Building Performance, G-Energy, dan Schneider Electric.

Mitra-mitra U-Energy dapat mendukung proyek efisiensi energi seperti dalam hal mendukung pemanfaatan chiller and efisiensi pendingin udara, pemasangan panel surya di atap, peralihan ke lampu LED, pengoptimalan sistem pengelolaan listrik dan energi, pengubahan muka bangunan untuk memantulkan cahaya matahari langsung guna mengurangi penyerapan panas, serta mengganti tangga berjalan dengan teknologi regenerasi energi.

Perusahaan jasa energi berperan sangat penting dalam ekosistem dengan menyediakan teknologi dan layanan seperti konsultasi proyek, audit energi desain yang hemat biaya, serta implementasi dan pengelolaan end-to-end untuk retrofitting bangunan. Rata-rata, perusahaan layanan energi untuk pengelolaan platform U-Energy akan membantu nasabah mengurangi sekurang-kurangnya 20 persen penggunaan energi.

Opsi pembiayaan yang fleksibel untuk pemilik bangunan industri dan komersial dapat memilih pembelian langsung peralatan atau skema penghematan energi dengan pembiayaan hijau UOB. Berdasarkan skema ini, pemilik bangunan dapat memperoleh pinjaman, dengan menyetujui pemanfaatan peralatan yang optimal dan sistem penyesuaian ukuran alat-alat oleh mitra U-Energy. 

Guna menjamin kecepatan, pengajuan pinjaman dari pemilik bangunan yang sudah menjadi nasabah UOB akan diproses cepat untuk memperoleh persetujuan. Sebagai alternatif, pemilik bangunan dapat mengadopsi model energy-as-service dan dalam hal ini UOB akan menyediakan pinjaman hijau bagi mitra U-Energy tanpa biaya di muka bagi pemilik bangunan.

Bagi pemilik rumah, UOB menawarkan fleksibilitas. Adapun kartu kredit UOB digunakan sebagai mode pembayaran untuk retrofitting dalam proyek efisiensi energi.

 

U-Energy merupakan bagian dari rangkaian solusi Sustainable Financing UOB yang termasuk dalam UOB Smart City Sustainable Finance Framework. Sebelumnya, UOB Indonesia telah meluncurkan U-Solar, yang merupakan platform pembiayaan terintegrasi pertama di Asia untuk tenaga surya. Tiga kerangka keuangan yang berkelanjutan dari UOB lainnya adalah UOB Green and Sustainable Trade Finance and Working Capital Framework, UOB Sustainable Finance Framework for Green Building Developers and Owners, dan UOB Green Financing Framework for Circular Economy. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement