Meski demikian, kripto masih berpeluang untuk fluktuasi dan Fed masih bisa merusak kesenangan investor jika mereka mengambil nada yang lebih hawkish minggu ini.
Dominasi bitcoin dalam pasar kripto telah meningkat hingga 41 persen pada bulan ini. Ini serupa dengan dominasi bitcoin pada April 2019, ketika reli bitcoin menandai titik terendah pasar kripto.
Pengamat pasar mengatakan saham, kelas aset lain yang relatif berisiko, kemungkinan akan mendorong harga bitcoin minggu depan, terutama kinerja saham teknologi yang sensitif terhadap suku bunga. Korelasi Bitcoin dengan Nasdaq berada di 0,94, tertinggi sejak Mei 2022, di mana ukuran 1 menunjukkan bahwa keduanya bergerak dalam langkah yang sama.