EKBIS.CO, JAKARTA -- Turkish Airlines kembali menggelar Golf World Cup yang mempertandingkan lebih dari 8.000 pemain amatir. Para juara dari 100 turnamen di seluruh dunia akan bertemu di Grand Final yang diadakan di Antalya, Turki.
Adalah Farisyi yang memastikan diri berangkat ke Antalya sebagai perwakilan dari Indonesia. Pria 39 tahun tersebut mengamankan posisinya pada Grand Final pada 27 Oktober sampai 4 November 2018 setelah menjadi pemenang dengan poin 44 di turnamen Indonesia, mengalahkan sekitar 120 peserta lain.
Poin tersebut menjadi yang terbaik dari maksimal poin golf 45. Selain memegang piala Best Poin, ia juga menjadi juara Best Gross Overall. Ini adalah kali kedua Farisyi mengikuti turnamen Turkish Airlines Golf World Cup.
"Saya ikut tahun lalu di Jagorawi sebagai Best Gross Overall," katanya saat ditemui di Royale Jakarta Golf Club, Jumat (24/8). Namun yang diberangkatkan mengikuti grand final hanya untuk pemegang Best Poin.
Dalam kesempatan tersebut, ia melanjutkan, keikutsertaannya dalam turnamen golf amatir ini karena ajakan teman. Seperti tahun sebelumnya, Turkish Airlines sebagai penyelenggara tidak membebankan biaya pendaftaran kepada peserta.
"Saya melihatnya ini adalah upaya Turkish Airlines mengembangkan dunia golf sedangkan di Eropa dia sudah punya. Alhamdulillah turnamen ini free of charge," katanya yang bekerja di bidang bisnis telekomunikasi tersebut.
Sebagai juara, ia akan menikmati penerbangan bisnis bersama Turkish Airlines dan akomodasi bintang lima di Titanic Golf Deluxe Hotel di Belek, Antalya. Selain bertanding dengan peserta Grand Final lainnya, pria yang menggeluti hobi bermain golf sejak 2004 ini juga berkesempatan bermain dengan pro Tiger Woods dan Rory Mcllory.
"Sebagai perwakilan Indonesia saya mencoba membawa nama Indonesia baik. Alhamdulillah kalau juara," ujar dia.
Maskapai penerbangan nasional Turki ini mengadakan World Golf Cup sejak 2013 sebagai bagian dari turnamen Turkish Airlines Open European Tour, Turkish Airlines Challenge Tour dan dukungan untuk golf wanita.
General Manager Turkish Airlines Indonesia Fatih Guldas mengatakan, pihaknya berkomitmen untuk mendukung dan bekerja sama dengan organisasi olahraga. Turnamen amatir yang diadakan di Jakarta ini diakuinya memberi dampak pada iklim amatir lokal golf di ibu kota.
"Event selanjutnya akan diadakan di Bali pada Juli 2019," kata dia.