Senin 28 Dec 2020 12:32 WIB

Daftar Jam Operasional Perbankan Selama Libur Akhir Tahun

Sejumlah bank tetap membuka layanan secara terbatas di masa libur akhir tahun.

Rep: Novita Intan/ Red: Nidia Zuraya
Petugas teller melayani nasabah yang melakukan penukaran uang (ilustrasi). Sejumlah bank tetap membuka layanan secara terbatas di masa libur akhir tahun 2020.
Foto:

BNI

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk mengoperasikan secara terbatas 201 kantor cabangnya pada masa liburan Natal dan Tahun Baru. BNI melaksanakan operasional terbatas pada dua periode waktu, periode pertama, pada 24 – 25 Desember 2020. 

Periode kedua, pada 31 Desember 2020 BNI membuka 201 kantor cabangnya untuk memberikan layanan beberapa transaksi, yaitu setoran, penarikan tunai maksimal Rp 25 juta per rekening, pemindahbukuan rekening BNI, setoran BBM Pertamina, setoran pajak, maintenance rekening tabungan atau pinjaman, kegiatan kredit, hingga aktivasi e-channel. Pelayanan tersedia mulai pukul 09.00 hingga 15.00 waktu setempat.

Khusus pada 1 Januari 2020, BNI menutup seluruh kantor cabangnya karena bertepatan dengan hari Libur Tahun Baru. Namun, transaksi tetap dapat menggunakan jaringan layanan digital BNI. Seluruh outlet BNI akan kembali beroperasi normal pada 28, 29, dan 30 Desember 2020 serta 4 Januari 2021.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement