Jumat 01 Jan 2021 21:07 WIB

Era Pandemi, Kanwil Pajak Jaksel II Capai Target Penerimaan

Kanwil Pajak Jaksel II capai target penerimaan pajak era pandemi

Red: Nashih Nashrullah
Direktur Jenderal Pajak Suryo Utomo (kanan) memberikan penghargaan kepada Kepala Kanwil DJP Jakarta Selatan II Edi Slamet Irianto (kiri).
Foto: Dok Istimewa
Direktur Jenderal Pajak Suryo Utomo (kanan) memberikan penghargaan kepada Kepala Kanwil DJP Jakarta Selatan II Edi Slamet Irianto (kiri).

EKBIS.CO,  JAKARTA— Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jakarta Selatan II berhasil mencapai target penerimaan pajak. Hingga Rabu (30/12), penerimaan pajak mencapai 101,6 persen atau Rp 32,7 triliun dari target sebesar Rp 32,1 triliun.  

Direktur Jenderal Pajak, Suryo Utomo, memberikan apresiasi kepada seluruh Jajaran Kanwil DJP Jakarta Selatan II. Apalagi capaian ini di tengah sulitnya ekonomi akibat pandemi Covid-19 tahun ini. 

Baca Juga

“Saya berharap, seluruh institusi DJP tetap semangat dan selalu menjaga kerja sama dalam menjalankan tugas menghimpun penerimaan negara,” kata Suryo saat menghadiri acara syukuran di Kanwil Pajak Jakarta Selatan II, dalam keterangannya, Jumat (1/1) 

Kepala Kanwil Pajak Jakarta Selatan II, Edi Slamet Irianto, mengungkapkan situasi pandemi memang membuat kondisi ekonomi sulit, Banyak wajib pajak yang usahanya terganggu.

Terlebih lagi, wilayah Jakarta Selatan adalah daerah pertama yang ditetapkan sebagai zona merah oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sehingga Kanwil DJP Jakarta Selatan II sejak selama tiga bulan sejak pandemi menghentikan pelayanan tatap muka. 

“Kami melihat 2020 adalah tahun yang sulit bagi pelaku ekonomi. Dari sisi kapasitas likuiditas, dari sisi kapasitas untuk mendapatkan peluang bisnis dan lain sebagainya. Yang tadinya peluang terbuka lebar menjadi sempit dan seterusnya,” kata Edi. 

Edi mengatakan, dengan segala keterbatasan yang ada itu, Kanwil DJP Jakarta Selatan II mengubah strategi program-program yang telah disusun tahun sebelumnya. Di antaranya dengan melakukan pendekatan dan membangun komunikasi kepada wajib pajak.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement